Rabu, 04 November 2009

Pemutaran Film Pertunjukan dan Diskusi
Sine Pertunjukan

Acara
bulanan CCCL bersama Dewan Kesenian Jawa Timur
(Tiap
Rabu awal bulan)



Rabu, 5 November 2009, pk.18.00 wib
Salle France – CCCL Surabaya, Darmokali 10

“Dominique Mercy dalam koreografi Pina Bausch”


Diskusi bersama Djoko Prakosa, dosen STKW Surabaya
Moderator: Aris Setyawan, Komite tari Dewan Kesenian Jatim







Melihat antusiasme publik Surabaya terhadap seni pertunjukan, khususnya tari, dan menanggapi gagasan dari Dewan Kesenian Jawa Timur untuk membuat pertukaran wawasan seni melalui media film, CCCL Surabaya menyambut dengan baik keinginan untuk mewadahinya dengan membuat program “Rendez-vous arts vivants” atau “Sine Pertunjukan”,
bekerjasama dengan Dewan Kesenian Jawa Timur.

Acara ini kami
jadwalkan setiap bulan sekali di CCCL, pada hari Rabu awal bulan,
mulai bulan Oktober 2009.





Program baru ini akan memutar film-film dokumenter dari pertujukan seni asal Prancis, yang akan didampingi oleh film dari Indonesia, lalu kemudian akan digelar diskusi bersama para profesional di bidangnya.





Acara terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Kami berharap bahwa acara ini dapat menjadi ajang untuk mengenal lebih jauh tentang dunia pertunjukan Prancis maupun Indonesia, menjadi wadah bertemu dan bertukar wawasan, antara publik maupun pemerhati dan praktisi seni pertunjukan di Surabaya dan sekitarnya.



Salam,

Pramenda Krishna
Atase Pers (Attachée de presse)


CCCL
Surabaya Jln. Darmokali 10 Surabaya - Indonésie
website: www.ccclsurabaya.com
e-mail: budaya@ccclsurabaya.com
Tél.: +6231-5678639, 5620079
Fax: +6231-5615246
081 331 487 498


Mahayana
Wisnu Wardhana
Ketua Komite Film

Dewan Kesenian Jawa Timur
Jl. Wisata Menanggal Surabaya 60234
Telp/fax 031- 855 43 04
email: dk_jatim@yahoo.com
www.brangwetan.com
www.dewankesenianjatim.com
081 75 090070





Tidak ada komentar: