Selasa, 02 Maret 2010

PAMERAN SEJARAH BIOSKOP INDONESIA


Waktu Mulai:
01 Maret 2010 jam 14:00
Waktu Selesai:
31 Maret 2010 jam 20:00
Tempat:
Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki
Jl. Cikini Raya
Jakarta, Indonesia


Sebagai bagian dari acara
Sejarah adalah Sekarang 4 – Bulan Film Nasional 2010

Kineforum, Komite Film Dewan Kesenian Jakarta, dan
Karbonjournal.org mempersembahkan:


PAMERAN SEJARAH BIOSKOP INDONESIA


1 – 31 Maret 2010
Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki
Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat
Pameran dibuka setiap hari pukul 14.00 – 20.00


Bioskop adalah saksi bisu bagaimana masyarakat pernah dipilah berdasarkan ras dan kelas, bagaimana impor film ditukar dengan ekspor tekstil, distribusi film yang dimonopoli, atau film nasional yang hanya bisa diputar di bioskop kelas bawah. Di ruang gelap, bioskop telah memutar banyak hal, dari film sebagai berita, propaganda, hiburan, hingga film sebagai ekspresi dan kritik artistik, serta menjadi ruang diskusi. Bioskop selalu aktif menemani sejarah masyarakat dan kotanya.
Pameran ini merekam sejarah panjang bioskop di Indonesia yang telah berusia lebih dari 100 tahun. Melalui rangkaian teks dan foto, kita akan mengingat betapa bioskop memiliki banyak wajah; dari sebuah rumah biasa, arsitektur megah pada zamannya hingga menjadi gedung tua yang dihancurkan atau beralih fungsi, retail dalam mal, sampai sebuah ruang pemutaran mungil.
Pameran Sejarah Bioskop Indonesia yang diadakan setiap tahun sejak 2008 ini merupakan pameran yang tumbuh seiring bertambahnya arsip sejarah yang berhasil diteliti. Pada pameran ketiga di 2010, selain merangkai sejarah panjang bioskop dari 1891 secara singkat, pameran ini juga menampilkan sejumlah sejarah film, politik, dan sosial di Indonesia, sebagai usaha untuk membaca kembali hubungan sejarah bioskop Indonesia di tengah gejolak zaman dan masyarakatnya.

Untuk program acara Sejarah adalah Sekarang 4 – Bulan Film Nasional 2010 lain, seperti program pemutaran film, kuliah umum, acara musik, bisa dilihat di situs Kineforum (http://kineforum.wordpress.com)


Tidak ada komentar: